Bahasa Inggris Bisnis II
Dosen : Tiarma Ika
Yuliana
Dwi Chandra Kurniawan (13114282)
4KA21
Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi
Sistem Informasi
2018
TIPS Mengerjakan soal TOEFL Structure
Pada
dasarnya, dari keseluruhan soal yang diujikan pada tes TOEFL, bagian TOEFL
structure adalah bagian yang paling sulit meskipun jumlah soalnya adalah yang
paling sedikit diantara bagian soal listening maupun reading, karena sesi ini
dalam TOEFL ITP menguji kemampuan para peserta dalam bidang grammar (tata
bahasa) bahasa Inggris (English).
Bagian
soal structure and written expression ini biasanya diletakkan pada bagian kedua
setelah sesi listening selesai. Anda sebagai peserta akan diminta mengerjakan
40 soal yang berkaitan dengan struktur atau grammar bahasa Inggris dalam waktu
25 menit. Jadi, secara matematis Anda hanya diberi waktu sekitar 37,5 detik
untuk mengerjakan satu buah soal. Oleh karena itu, Anda dituntut berpikir cepat
tapi teliti dalam menjawab soal-soal yang ada.
Materi
soal structure and Written Expression ini memiliki dua model yang meliputi
sentence completion atau incomplete sentense (melengkapi kalimat) pada part A.
Dalam model pertanyaan ini terdapat lima belas (15) soal pertama, yaitu untuk
soal nomor 1 s/d 15. Pada incomplete sentence, Anda diharuskan memilih satu
jawaban yang paling benar diantara 4 jawaban yang disediakan. Sementara part B
biasanya disebut sebagai error identification atau underlined words
(mengindentifikasi kesalahan gramatikal). Pada model ini terdiri dari 25 soal
berikutnya (soal no. 16 s/d 40), dimana Anda diharuskan dapat mengindentifikasi
bagian mana yang secara grammatika salah diantara 4 kata atau frasa yang
digarisbawahi.
Kunci TOEFL Structure: Perhatikan
Elemen Pembentuk Kalimat dan Hubungan antar Kalimat
Pada dasarnya, di semua cabang ilmu pengetahuan pasti mengenal konsep dan istilah structure (struktur). Sebuah struktur biasanya memiliki tiga hal pokok yang utama yaitu elemen pembentuk kalimat, keterkaitan/hubungan antar elemen kalimat, dan pola yang mengikat semua elemen tersebut. Begitu pula yang terjadi pada soal TOEFL structure dimana Anda harus mengenali satuan terkecil yang diujikan dalam sebuah kalimat.
Untuk penjelasan lebih detil, berikut disampaikan beragam soal TOEFL structure dan pembahasannya:
I wish you would tell me ………………….
(A)
Who is being lived next door
(B)
Who does live in the next door
(C)
Who lives next door
(D)
Who next door was living
Urutan kalimat yang benar adalah subject + verb + (complement) + (modifier). Jadi kalimat (D) sudah pasti salah karena tidak sesuai aturan baku. Sedangkan pada kalimat (A), is being lived tidak mungkin pada model struktur verbal. Kemudian kalimat (B) dapat diabaikan karena kata does dan in the tidak penting berada dalam kalimat model ini. Jadi jawaban yang benar adalah (C).
During the Daytona, the lead car ………………….., leaving the others far behind.
(A)
Forwarded rapidly
(B)
Advanced rapidly
(C)
Advanced forward rapidly
(D)
Advanced in a rapidly manner
Setelah subject ‘the lead car’ tentunya Anda akan membutuhkan verb untuk melengkapi kalimat tersebut. Kata forward bukan merupakan verb, jadi jawaban (A) salah. Lalu jawaban (B) adalah benar verb + adverb rapidly. Jawaban (C) berlebihan karena advanced artinya move forward, sedangkan jawaban (D) tidak tepat karena rapidly harusnya digunakan sebagai bentuk adjective.
In
the(A) United States, there(B) are much(C) holidays throughout the(D) year.
Dalam kalimat ini tampak bahwa kata much dapat dikategorikan sebagai non-count nouns sedangkan kata holidays merupakan count noun.
Jadi kata yang salah adalah (C) yang harusnya diganti dengan kata many.
Tomatoes(A)
grows(B) all(C) year long in(D) Florida.
Melihat
keseluruhan konteks dalam kalimat tersebut, maka jelaslah bahwa yang dimaksud
disini adalah tomatoes dalam bentuk plural. Maka dari itu, pasangan yang sesuai
setelah bentuk plural adalah singular. Jadi jawaban (B) salah dan harusnya
diganti dengan kata singular grow.
Perhatikan Kosakata dan Tata Bahasa yang Benar
Seperti yang telah diuraikan di atas bahwa TOEFL structure merupakan bagian yang paling sulit dari keseluruhan pembelajaran tes TOEFL. Oleh karena itu, Anda tidak akan dapat mengerti serta memahami apa itu structure dan bagaimana metode yang benar untuk mengerjakannya hanya dengan sekilas pandang atau mempelajarinya dalam waktu yang pendek. Misalnya, Anda tidak mungkin bisa menguasai soal-soal structure jika Anda baru mulai belajar pada hari Sabtu sementara Anda akan mengikuti tes TOEFL pada hari Senin. Sebagai tambahan, komponen utama dalam tata Bahasa Inggris adalah adanya subject dan verb.
Kehadiran
subject dan verb ini sangatlah penting sebagai komponen dasar kalimat.
Sementara itu, tata Bahasa Inggris juga mengenal perbedaan waktu pengucapan,
apakah itu terjadi pada masa sekarang, masa lampau, atau masa mendatang.
Perbedaan waktu ini akan turut mempengaruhi bentuk kata kerja yang digunakan
serta rumus yang digunakan. Jadi, pemahaman akan bentuk atau pola rumus (Simple
Present atau Simple Past atau Simple Future Tense) merupakan hal yang sangat
penting dalam pembahasan TOEFL structure.
Tips Mengerjakan soal Structure and Written Expression
Agar
Anda bisa dengan mudah mengerjakan soal-soal pada sesi ini, alangkah baiknya
jika Anda mengetahui Tips atau saran dalam mengerjakannya agar Anda mampu
mendapatkan nilai yang terbaik. Berikut adalah beberapa Tips pada saat
mengerjakan soal pada sesi structure and written expression:
1. Relax dan jangan tegang dalam mengerjakan setiap
soal.
2. Tetap teliti walaupun Anda diharuskan menjawab
secara cepat. Hal ini dikarenakan banyak sekali jebakan dalam soal-soal
structure anda wrutten expression ini.
3. Jangan terpaku pada satu soal. Ingat, waktu Anda
sangat terbatas.
4. Lebih Khusus kenali:
·
Penggunaan part
of speech (noun, adjective, dll) dalam kalimat
·
Agreement of
person (misalnya: She is bukan she are); Agreement of number (misalnya: Many
moons bukan many moon); dan Agreement of tense (misalnya: I saw it yesterday
bukan I see it yesterday)
5. Sering-seringlah berlatih menjawab soal-soal yang
berkualitas TOEFL. Hal ini dikarenakan semakin Anda mengenal model-model soal
TOEFL, semakin mudah Anda menjawab pertanyaan-pertanyaan yang ada.
Pastikan Kesesuaian Kalimat yang Memiliki Subject dan Verb
Jenis
yang paling umum dalam pertanyaan STRUCTURE TOEFL Test ialah mengenai subject
dan verb: mungkin kata yang dikosongkan, baik subject atau verb atau keduanya,
atau mungkin kata yang memiliki subject tambahan atau verb tambahan.
Perhatikan Betul Objek (Object) dari Kata Depan (Preposition)
Preposisi
selalu diikuti kata benda (noun), bukan kata kerja (verb). Kata benda tersebut
berlaku sebagai objek. Kata benda ini dapat berupa noun (kata benda), proper
noun (nama), pronoun (kata ganti), noun group/noun phrase (kelompok kata
kerja), dan gerund (kata kerja yang dibendakan).
Cara menjawab soal TOEFL structure jenis ini, perhatikan penjelasan berikut.
Cara menjawab soal TOEFL structure jenis ini, perhatikan penjelasan berikut.
Preposisi yang diikuti kata benda tersebut, seperti as, in, at, of, to, by, behind, on, dan sebagainya, untuk membentuk frase preposisional. Daftar preposisi lainnya yang biasa digunakan dapat Anda lihat dalam apendiks
Perhatikan
kalimat berikut.
(After his exams) Tom will take a trip (by
boat).
Kalimat di atas mengandung dua objek preposisi. Exams (ujian) adalah objek dari preposisi after. Sedangkan boot (perahu) adalah objek preposisi by.
Sebuah objek dari preposisi juga dapat menimbulkan kebingungan dalam pertanyaan tes TOEFL STRUCTURE. Sebab, bisa saja Anda mengira objek tersebut sebagai subjek dalam sebuah kalimat.
Hati-hati terhadap Appositive
Appositive merupakan kata benda (noun) yang datang sebelum atau sesudah kata benda lain, namun memiliki keterikatan sebagai status yang sama. Cara menjawab soal TOEFL structure jenis ini, perhatikan kalimat berikut.
Sally, the best student in the class, got
an A on the exam.
(Sally, siswa terbaik di kelas, mendapat
nilai A pada ujian)
Dalam kalimat di atas, Sally sebagai subjek. Sedangkan, the best student in the class adalah sebagai frase appositive. Sebab, student adalah kata benda (noun) dan dipisahkan oleh tanda koma. Kalimat di atas menunjukkan bahwa Sally dan the best student in the class adalah orang yang sama (Sally = student). Jika kita membuang kalimat appositivenya, akan jadi "Sally got an A on the exam" (Sally mendapat nilai A dalam ujian).
Hati-hati terhadap Present Participle
Present participle adalah bentuk -ing dari kata kerja (seperti: playing, talking). Dalam pertanyaan Structure pada tes TOEFL, present participle dapat membingungkan Anda. Sebab, bisa saja berupa bagian dari kata kerja (verb) atau kata sifat (adjective).
A. Kata Kerja (Verb)
Ia dapat menjadi kata kerja ketika didahului oleh
verb be/to be.
The man is
talking to his friend.
verb
(Pria itu sedang
berbicara dengan temannya)
Dalam kalimat ini talking adalah bagian dari kata kerja karena disertai dengan is.
Dalam kalimat ini talking adalah bagian dari kata kerja karena disertai dengan is.
B. Kata Sifat (Adjective)
Present participle dapat menjadi kata sifat apabila
tidak disertai dengan beberapa bentuk kata kerja be/to be.
The woman working
as an english teacher is very beautiful
Adjective
(Wanita yang bekerja
sebagai guru bahasa Inggris tersebut sangat cantik.)
Dalam kalimat di atas, working adalah kata sifat dan bukan bagian dari kata kerja, karena tidak disertai dengan bentuk be/to be.
Dalam kalimat di atas, working adalah kata sifat dan bukan bagian dari kata kerja, karena tidak disertai dengan bentuk be/to be.
Hati-hati terhadap Past Participle
Past participle dapat menyebabkan kebingungan dalam struktur pertanyaan pada tes TOEFL karena past participle dapat berupa kata sifat atau bagian dari kata kerja. Past participle adalah bentuk kata kerja (verb) yang muncul/didahului be (am, is, are, was, were) dan have (have, has, had). Biasanya, pembentukannya diakhiri -ed (offered, listed, suspected, etc.) , tetapi ada juga banyak past participle tak beraturan dalam bahasa Inggris (lihat daftarnya dalam Appendix software Genius TOEFL).
Gunakan Kata Penghubung (Coordinate Connector) dengan Benar
Banyak kalimat dalam bahasa Inggris mempunyai lebih dari 1 klausa (clause):
1.
I am learning.
2.
Mom is cooking, and dad is working in the garden.
3.
The girl who is looking at me is my neighbour.
Kalimat no 1, hanya mempunyai 1 klausa. Sementara kalimat no 2, pada kalimat terakhir mempunyai 2 klausa, yaitu "mom is cooking" dan "dad is working in the garden". Sedangkan no 3, ada 2 klausa, yaitu "the girl is my neighbor" dan "who is looking at me".
Dari contoh di atas dapat kita simpulkan bahwa klausa merupakan bagian dari kalimat atau kalimat itu sendiri yang mempunyai satu subjek dan satu verb. Umumnya diartikan bahwa klausa itu merupakan sekumpulan kata yang berisi sebuah subjek dan sebuah verb.
Pada kunci ini akan dipelajari mengenai bentuk-bentuk kata penghubung (coordinate connector) serta penggunaannya dalam kalimat. Coordinate connector digunakan untuk menghubungkan antara satu klausa dengan klausa lain yang menggunakan and, but, or, so, yet, dan tanda koma (,). Perhatikan kata yang digarisbawahi pada contoh berikut.
Tom
is singing, and Paul is dancing. (Tom
sedang bernyanyi, dan Paul sedang menari)
Tom
is tall, but Paul is short. (Tom itu
tinggi, tapi Paul itu pendek)
Tom
must write the letter, or Paul will do it.
(Tom harus menulis surat, atau paul yang akan melakukannya)
Tom
told a joke, so Paul laughed. (Tom
menceritakan lelucon, maka Paul tertawa)
Tom
is tired, yet he is not going to sleep.
(Tom lelah, dia belum juga berangkat tidur)
Gunakan Kata Penghubung Keterangan Waktu dan Penyebab (Time and Cause Connector) dengan Benar
Kalimat yang menggunakan klausa dari klausa keterangan waktu mempunyai 2 pola dasar:
I
will sign the check before you leave. (Saya akan menandatangani cek sebelum
kamu pergi)
Before
you leave, I will sign the check. (Sebelum kamu pergi, saya akan menandatangani
cek)
Tiap
contoh di atas, terdapat 2 klausa: "you leave" dan "I will sign
the check". Dari kedua klausa tersebut, sebagai klausa keterangan waktu
(adverb time clause)-nya yaitu "you leave", karena didahului kata
penghubung keterangan waktu (adverb time connector) "before". Dalam
pola ini, ketika adverb time connector berada di depan kalimat, diperlukan tanda koma (,) di tengah kalimat.
Sumber :
http://www.anaogi.com/
http://www.geniustoefl.com/
http://kursustoefl.com/
No comments:
Post a Comment